Jakarta, Jakarta…
Kau membuatku kesepian dengan keramaianmu
Membuatku merasa miskin dengan kemewahanmu
Membuatku merintih dengan keceriaanmu
Ku coba tuk berbicara denganmu
tetapi engkau mungkin tak kan pernah mendengarku
karena kebisingan suara mesin dan klaksonmu
Ku coba tuk bersahabat dengan keangkuhanmu
yang kata orang tak pernah ramah dengan siapapun
apalagi dengan orang asing dengan modal nekat
Jakarta, Jakarta…
aku masih punya segudang kesabaran untukmu
kan kusiapkan untukmu
sampai tiba pada saatnya nanti
kau datang dan menyapaku
dengan senyum dan ucapan selamat datang.
Mc D, Kemang, 10:22 am